Phillip Securities: IHSG Kemungkinan Terkoreksi

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami rebound pada perdagangan Jumat (15/03), seiring dengan menguatnya indeks-indeks bursa saham regional Asia yang dipengaruhi optimisme pasar terhadap kondisi ekonomi AS. IHSG ditutup di 4,819.324, naik 32.957 poin atau 0.69%. Kenaikan tersebut didukung oleh enam dari 9 sektor utama, dipimpin oleh sektor industri dasar yang melejit 2.55%, diikuti sektor pertambangan dengan kenaikan 1.39%, dan sektor barang konsumen menguat 1.24%. Sementara indeks LQ45 bertambah 5.157 poin atau 0.63%, di 821.749. Indeks saham di kawasan Asia rata-rata menguat pada hari Jumat, dipicu oleh optimisme para pelaku pasar terhadap kondisi ekonomi AS setelah dirilisnya data klaim pengangguran (jobless claim) hari Kamis (14/03) kemarin yang mengindikasikan adanya perbaikan ekonomi negara tersebut. Sebanyak 178 saham naik, 81 saham turun, dan sisanya 213 saham stagnan pada perdagangan Jumat di Bursa Efek Indonesia. Volume di pasar reguler tercatat sebanyak 5.85 miliar lembar saham senilai Rp 7.32 triliun. Transaksi investor asing terakumulasi sebagai jual bersih (net sell) dengan nilai total Rp 423.79 miliar. Saham-saham top gainer Jumat antara lain Bumi Citra Permai (BCIP) naik 65 poin atau 25.00% ke Rp 325, Toko Gunung Agung (TKGA) menguat 75 poin atau 24.19% di Rp 385, Duta Pertiwi Nusantara (DPNS) bertambah 110 poin atau 22.45% menjadi Rp 600, Island Concepts Indonesia (ICON) mencetak 42 poin atau 21.21% di Rp 240, dan Prima Alloy Steel Universal (PRAS) memperoleh 70 poin atau 16.47% di Rp 495. Sementara saham-saham top loser di antaranya Pudjiadi & Sons (PNSE) jatuh 50 poin atau 8.33% ke Rp 550, Rimo Catur Lestari (RIMO) turun 9 poin atau 7.76% ke Rp 107, Asuransi Harta Aman Pratama (AHAP) kehilangan 14 poin atau 7.37% di Rp 176, Mahaka Media (ABBA) terpangkas 8 poin atau 6.72% di Rp 111, dan Polaris Investama (PLAS) melemah 70 poin atau 6.25% di Rp 1,050.

Saham-saham AS melemah pada perdagangan Jumat (15/03), setelah dirilisnya data indeks sentimen konsumen negara tersebut yang turun di bulan Maret. Indeks Dow Jones Industrial Average berakhir dengan penurunan 25.03 poin, atau 0.2%, di 14,514.11. Indeks S&P 500 pada hari Jumat terpangkas 2.53 poin, atau 0.2%, menjadi 1,560.70. Sementara indeks Nasdaq Composite kehilangan 9.86 poin, atau 0.3%, di 3,249.07. Saham Bank of America Corp. (BAC) naik 3.8% setelah bank sentral AS – The Federal Reserve – menyetujui rencana pembelian kembali (buyback) saham bank tersebut. Saham J.P. Morgan Chase & Co. (JPM) jatuh 1.9%, sementara Goldman Sachs Group Inc. (GS) naik 0.5%, setelah the Fed menyetujui rencana kapitalisasi masing-masing bank tersebut. Indeks sentimen konsumen yang dirilis oleh University of Michigan – Thomson Reuters pada hari Jumat menunjukkan angka pendahuluan yang turun menjadi 71.8 untuk bulan Maret, dari angka final 77.6 di bulan Februari. Dalam laporan terpisah, data Industrial Production AS untuk bulan Februari naik 0.7%, dari sebelumnya turun 0.1% di bulan Januari.


Saham-saham Indonesia kemungkinan akan mengalami koreksi hari ini, setelah IHSG turun dari kondisi jenuh beli (overbought) baru-baru ini, dan seiring dengan sentimen negatif yang dapat timbul di bursa-bursa Asia hari ini setelah penutupan yang negatif pada bursa-bursa AS pada hari Jumat. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kami perkirakan akan menguji support minor di 4,775, sementara tahanan terhadap kenaikan berada di resistance 4,877.


Technical Stock Screener:


Bullish Stocks:


DUTI - Bullish ( S2: 3,550 , S1: 3,550 , R1: 3,550 , R2: 3,550 )


LPCK - Bullish ( S2: 5,250 , S1: 5,450 , R1: 5,900 , R2: 6,150 )


MTLA - Bullish ( S2: 590 , S1: 610 , R1: 640 , R2: 650 )


MDLN - Bullish ( S2: 860 , S1: 870 , R1: 890 , R2: 900 )


SMRA - Bullish ( S2: 2,250 , S1: 2,350 , R1: 2,500 , R2: 2,550 )


Bearish Stocks:


SIMP - Bearish ( S2: 1,060 , S1: 1,080 , R1: 1,110 , R2: 1,120 )


BYAN - Bearish ( S2: 8,350 , S1: 8,350 , R1: 8,450 , R2: 8,550 )


BUDI - Bearish ( S2: 115 , S1: 115 , R1: 115 , R2: 115 )


PBRX - Bearish ( S2: 380 , S1: 385 , R1: 390 , R2: 390 )


MRAT - Bearish ( S2: 530 , S1: 530 , R1: 550 , R2: 570 )


(ang/ang)