Tower Bersama Patok Bunga 4,6% untuk Sutat Utang US$ 300 Juta

Jakarta - PT Tower Bersama Tbk (TBIG) mematok bunga 4,625% untuk surat utang US$ 300 juta (Rp 2,85 triliun). Obligasi ini berjangka waktu 5 tahun.

Seperti dikutip dari siaran pers perseroan, Kamis (28/3/2013), surat utang sebesar US$300 juta ini akan menjadi obligasi senior tanpa jaminan bagi penerbit dan akan dijamin oleh TBIG dengan basis utang senior tanpa jaminan.


Surat utang yang jatuh tempo pada 3 April 2018 ini dapat ditarik dengan opsi dari penerbit pada atau setelah tanggal 3 April 2016 dengan harga tertentu.


Selain itu, surat utang ini mencantumkan standar ketentuan high-yield, termasuk di dalamnya uji leverage berdasarkan rasio pinjaman terhadap arus kas yang disetahunkan sebesar 6,25x dana akan turun menjadi 5,75x setelah 30 Juni 2016.


Dana hasil penerbitan surat utang akan digunakan untuk pembayaran atas sebagian pinjaman senior, pembayaran atas pinjaman induk perusahaan yang ada dan untuk keperluan umum perseroan. Surat utang ini akan terdaftar di Bursa Efek Singapura.


(ang/dnl)