Tukar Tiket Merpati, Penumpang: Saya Antre dari Jam 10 Tapi Belum Dipanggil

Jakarta -Kantor Pusat PT Merpati Nusantara Airlines (MNA) di Kemayoran Jakarta Pusat didatangi para calon penumpang yang ingin menukarkan tiket penerbangan dengan uang (refund). Proses refund ini ternyata bukan urusan yang mudah dan menyenangkan bagi calon penumpang Merpati.

Menurut salah satu calon penumpang Merpati yang tak mau disebutkan namanya, mengaku telah antre sejak pukul 10.00 WIB atau 3 jam lalu. Namun hingga saat ini, ia belum juga dipanggil oleh petugas. Bahkan ia mengaku mengetahui informasi soal pembatalan penerbangan Merpati dari media massa bukan keterangan resmi dari Merpati.


"Saya sudah antre dari jam 10. Tapi belum dipanggil-pangil," kata seorang penumpang kepada detikFinance di Kantor Pusat Merpati, Selasa (4/2/2014).


Penumpang tersebut mengaku memiliki 2 buah tiket Jakarta-Denpasar untuk penerbangan tanggal 23 Februari 2014. Namun ia harus gigit jari penerbangannya dengan Merpati batal dilakukan karena perusahaan penerbangan BUMN tersebut setop operasi.


"Saya penerbangan untuk tanggal 23 Februari. Saya malah tahu dari media dan tidak memperoleh informasi dari Merpati. Kemarin coba telepon ke call center katanya bisa di-refund," jelasnya.


Ia mengaku kecewa karena pada saat menghubungi call center dijanjikan memperoleh uang cash namun faktanya hanya dijanjikan voucher.

"Cuma kata petugas kita cuma dapat voucher. Ini kan namanya penipuan," keluhnya.


(feb/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!