Menutup perdagangan akhir pekan, Jumat (16/5/2014), IHSG melaju 39,935 poin (0,80%) ke level 5.031,571. Sementara Indeks LQ45 menanjak 10,286 poin (1,21%) ke level 858,859.
Saham-saham di bursa Wall Street berakhir positif pada perdagangan Jumat. Investor terdorong untuk melakukan aksi beli saham, karena solidnya laporan di sektor ritel, dan juga data-data perekonomian.
Pada penutupan perdagangan Jumat waktu setempat, Indeks Dow Jones Industrial Average naik 44,5 poin (0,27%) ke level 16.491,31. Indeks S&P500 naik 7,01 poin (0,37%) ke level 1.877,86. Sementara Indeks Nasdaq Composite naik 21,3 poin (0,52%) ke level 4.090,59.
Hari ini IHSG diperkirakan masih bisa lanjutkan penguatan seiring mulai jelasnya peta koalisi partai dalam Pemilu Juli mendatang. Tapi pelaku pasar tetap waspada akan aksi ambil untung mengingat posisi IHSG yang sudah jenuh beli.
Pergerakan bursa-bursa di Asia pagi hari ini:
- Indeks Nikkei 225 naik 30,71 poin (0,22%) ke level 14.127,30.
- Indeks Straits Times menipis 3,91 poin (0,12%) ke level 3.258,68.
Rekomendasi untuk perdagangan saham hari ini:
Panin Sekuritas
IHSG sepanjang pekan lalu bergerak menguat +2,72% menembus kembali level 5.000. Kenaikan terjadi di tengah menghangatnya kondisi politik di tanah air menyusul mulai terbentuknya peta koalisi antar partai. Investor asing juga tampaknya mulai masuk kembali ke pasar seiring dengan ekspektasi membaiknya politik dan ekonomi di tanah air. Kenaikan besar di IHSG, terjadi di tengah koreksi sebagian bursa regional. Mengawali pekan ini kami proyeksikan IHSG akan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat terbatas melanjutkan kenaikan pekan lalu. Kisaran support-resistance 4.995-5.067. Saham bluechip tampaknya masih menjadi saham pilihan awal pekan ini.Next (ang/ang)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!