Agus Marto Terus Pantau Kepastian Nasibnya di DPR

Jakarta - Komisi XI DPR saat ini tengah melakukan rapat intern tertutup untuk menentukan nasib Menteri Keuangan Agus Martowardojo, apakah direstui menjadi Gubernur Bank Indonesia (BI). Agus Marto terus memantau rapat tersebut.

"Saya memahami bahwa di DPR pasti perlu waktu untuk memutuskan ini, jadi saya menunggu dengan seksama hasil di DPR," ujar Agus saat ditemui di kantornya, Jalan Wahidin Raya, Jakarta, Selasa (26/3/2013).


Dikatakan Agus, dia akan menerima segala keputusan yang akan diambil oleh Komisi XI DPR, sekalipun apabila dirinya ditolak untuk menjadi Gubernur BI.


"Itu kan keputusan hanya bisa milih salah satu, kita akan terima dengan baik," kata Agus saat ditanya bagaimana jika dirinya ditolak menjadi Gubernur BI oleh Komisi XI DPR.


Rapat di Komisi XI DPR berjalan cukup alot, sejak pukul 13.00 WIB tadi belum ada hasil. Komisi XI DPR melakukan voting tertutup untuk menentukan nasib Agus Marto.


Seperti diketahui, Presiden SBY menunjuk Agus Marto sebagai calon tunggal Gubernur BI menggantikan Darmin Nasution yang masa jabatannya akan habis pada 22 Mei 2013 nanti.


(dnl/hen)