Anggota DPR Jagokan Darmin Nasution Jadi Menteri Keuangan Baru

Jakarta - Ketua Komisi XI DPR Emir Moeis menjagokan Darmin Nasution untuk mengisi posisi Menteri Keuangan yang kemungkinan kosong dalam setahun ke depan, karena Agus Martowardojo bisa dipilih menjadi Gubernur Bank Indonesia (BI).

Jika ini terjadi, maka Agus Marto dan Darmin hanya bertukar tempat saja. Agus Marto dicalonkan sebagai Gubernur BI menggantikan Darmin yang masa jabatannya habis 22 Mei 2013.


"Pak Darmin saya rasa bagus, karena orang dalam juga kan," ungkap Emir kepada detikFinance usai fit and proper test Agus Marto sebagai calon Gubernur BI di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (25/3/2013).


Darmin cukup dijagokan dibandingkan dengan Gita Wirjawan yang saat ini menjabat Menteri Perdagangan, ataupun Chatib Basri yang masih menjabat Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM). Ketiga orang ini disebut-sebut bakal menggantikan Agus Marto sebagai Menteri Keuangan,


Menurut Emir, sesuai dengan rekam jejak yang dimilikinya, Darmin tidak butuh waktu lama untuk belajar lagi menjadi Menteri Keuangan. Darmin memang pernah menjabat lama sebagai Dirjen Pajak Kementerian Keuangan.


"Karena Pak Darmin itu juga sudah pada kenal, dan sudah paham lapangan. Mereka (Gita dan Chatib) dari luar jadi perlu waktu," sebutnya.


Akan tetapi, semua itu merupakan hak preogatif presiden. Komisi XI, dikatakan Emir, hanya akan memberikan peringatan agar fiskal tetap terjaga sehat.


"Komisi XI akan kasih alert dengan menjaga utuh fiskal yang sekarang sudah baik. Tapi itu kan hak presiden. Presiden nggak mau programnya rusak," pungkas Emir.


(dnl/dnl)