Peritel Raksasa Thailand Siap Buka Toko di Jakarta

Jakarta - Indonesia masih menjadi tujuan investasi favorit. Dalam bidang ritel, tahun 2014 nanti, akan hadir toko ritel besar di tengah-tengah pusat perbelanjaan Grand Indonesia.

Staf Penasehat bidang Perdagangan Kedutaan Thailand untuk Indonesia, Vilasinee Nonsrichai mengungkapkan, di tahun 2014-2015 nanti, ritel besar asal Thailand bernama Central Marketing Group (CMG) akan meramaikan pusat perbelanjaan di Jakarta.


"Dalam sektor retail, mereka akan mengumumkan investasinya di departement store. Salah satu department store yang terbesar. Akan datang di Grand Indonesia," ungkap Vilasinee Nonsrichai usai menemui Menteri Perindustrian MS Hidayat di Kantor Kementerian Perindustrian, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (20/3/2013).


Investasi yang akan dikeluarkan perusahaan ritel ini tak tanggung-tanggung. Nonsrichai memperkirakan investasinya mencapai US$ 19 juta atau setara dengan Rp 180 miliar dalam nilai tukar Rp 9.500 untuk membangun sebuah ritel yang menjual produk pakaian ini.


"Sekitar US$ 19 juta," singkatnya.


Pertemuannya dengan Menteri Perindustrian MS Hidayat didampingi oleh Duta Besar Thailand untuk Indonesia Paskorn Siriyaphan. Pertemuan berlangsung singkat.


Selain itu, kedua pihak ini pun membicarakan mengenai kerjasama Indonesia dengan Thailand dalams ektor lain. Diantaranya investasi Thailand di bidang pertambangan, petrokimian dna lainnya.


"Saat ini, kita punya beberapa perusahaan besar seperti SCG, PTT, CP, Banpu. Mereka datang untuk investasi di sektor seperti pertambangan dan lain-lain," tukasnya.


(zul/ang)