Ahok Berburu Tanah untuk Ruang Publik

Jakarta - Pemprov DKI berusaha menambah ruang publik di Jakarta untuk kepentingan umum. Untuk itu, Pemprov DKI saat ini mencari tanah untuk proyek tersebut.

"Kita lagi mau beli tanah," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka selatan, Jakarta Pusat, Selasa (23/7/2013).


Ahok mengakui, ada ruang publik yang dimanfaatkan untuk keperluan komersil. Hal inilah yang sedang dipecahkan masalahnya oleh Pemprov DKI.


"Access management kita ini kacau balau. Jadi kita nggak tahu aset kita yang mana, yang diserahkan mana, yang sudah resmi mana. Ini nggak jelas semua nih," katanya.


Ruang publik sudah menjadi isu yang menahun di Jakarta. Minimnya tempat publik membuat warga di tempat-tempat tertentu menutup jalan umum agar bisa bermain bola atau kegiatan publik lainnya.


(ais/dnl)