Maskapai Ini Borong 34 Boeing dan 25 Airbus Seharga Rp 190 T

Frankfurt - Maskapai penerbangan asal Jerman, Lufthansa, memesan 59 pesawat dari Boeing dan Airbus dengan nilai total keseluruhan 14 miliar euro (US$ 19 miliar) atau sekitar Rp 190 triliun.

Dalam pernyataannya yang dikutip dari AFP, Kamis (19/9/2013), Lufthansa memesan 34 pesawat Boeing jenis 777-9X, dan 25 pesawat Airbus A350-900 seri terbaru.


Rencananya pesawat-pesawat yang dipesan ini akan mulai diterima Lufthansa pada 2016.


Lewat pemesanan sejumlah pesawat ini, memperlihatkan bahwa Lufthansa ingin operasi penerbangannya lebih irit bahan bakar, di tengah tingginya harga bahan bakar minyak (BBM) saat ini.


"Dengan pesawat-pesawat baru ini, kami melakukan perbaikan efisiensi," ujar Chief Executive Officer Lufthansa Christoph Franz.


(dnl/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!