Usai Direnovasi, Bandara Halim Bakal Tampung Airbus A320

Jakarta - PT Angkasa Pura II saat ini sedang melakukan revitalisasi atau renovasi Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur. Bandara ini dipersiapkan untuk melayani penerbangan reguler.

Selaku operator bandara tersebut, Angkasa Pura II menargetkan, pada November 2013 renovasi Bandara Halim Perdanakusumah sudah tuntas dilakukan.


"Target setelah penerbangan haji selesai. November selesai," ucap Kepala Humas Angkasa Pura II Kristanto kepada detikFinance, Selasa (17/9/2013).


Saat ini, Angkasa Pura II melakukan revitalisasi boarding lounge, tempat penjualan tiket, perluasan check-in counter, hingga kantor pendukung maskapai.


Setelah proses tuntas, Bandara Halim siap melayani maskapai dan penumpang penerbangan reguler. Diproyeksikan infrastruktur Bandara Halim sanggup melayani pesawat komersial sejenis Airbus A320.


"Soal tipe Halim tidak masalah. Kalau dilihat komersial dengan tipe Airbus 320 yang paling besar," jelasnya.


Renovasi Bandara Halim Perdanakusumah ini untuk tahap I dilakukan beberapa bulan lalu untuk persiapan penerbangan haji bulan ini. Sementara untuk tahap II dilakukan untuk persiapan penerbangan komersial yang tuntas Oktober nanti.


(feb/dnl)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!