Gratis! Cicipi Kopi dari Aceh Sampai Papua di Parkir Timur Senayan

Jakarta - Anda penikmat kopi? Buruan datang ke Pameran Produk Dalam Negeri 2013 di Parkir Timur Senayan, Jakarta. Di tempat ini, anda dapat menemukan semua jenis kopi asal Indonesia dan dapat mencicipi secangkir kopi secara gratis.

"Semua jenis kopi ini tidak dijual, tetapi diberikan gratis untuk dicicipi oleh para konsumen yang hadir di pameran," ujar salah satu Taster Coffee dari Asosiasi Kopi Spesial Indonesia (AKSI) Christian kepada detikFinance di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Sabtu (5/10/2013).


Jenis kopi yang ada di dalam pameran umumnya terbagi menjadi 2 golongan, yaitu Arabica Coffee dan Robusta Coffee. Kopi dari seluruh penjuru Indonesia hadir di tempat ini.


"Kita nggak jualan tetapi mempromosikan kopi Indonesia kepada masyarakat dan memberikan minuman kopi gratis dan cara membuat kopi seperti apa. Stok yang ada di sini umumnya untuk jenis ada 2 yaitu arabica dan robusta. Asalnya dari mana, ada dari Aceh, Bali, Pulau Jawa, Flores hingga Papua," katanya.


Christian juga menuturkan jika harga biji kopi asal Indonesia cukup mahal. Selain itu, kopi Indonesia sudah dikenal di dunia selain kopi asal negara Brazil.


"Harga kopi yang paling mahal itu kopi Aceh, Toraja dan Papua dimana harga biji kopi bisa mencapai Rp 85.000-110.000/kg dan masuk kopi level atas. Ada juga yang level menengah kopi seperti biji kopi Jawa dengan harga Rp 55.000-60.000/kg. Kopi kita itu terkenal di dunia selain Brasil," katanya.


(wij/dnl)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!