Ingin Bisa Buka Usaha Selepas Kuliah? Begini Caranya

Jakarta -Pertanyaan:

Usia saya masih 18 tahun dan baru masuk perguruan tinggi. Jatah uang kuliah saya setiap bulannya Rp 500.000, itu bersih karena untuk makan dan transportasi sudah ada jatah yang lain dari orang tua saya. Dengan uang yang demikian, usaha apa yang dapat saya lakukan untuk mengelola uang tersebut supaya kiranya setelah tamat kuliah saya sudah mempunyai usaha yang mandiri?

Terima kasih.


Jawaban:

Selagi masih kuliah, maka saya targetkan keperluan investasi Anda adalah untuk jangka panjang yaitu 5 tahun untuk modal awal memulai bisnis. Dengan demikian, salah satu produk investasi yang baik adalah reksa dana saham.


Anda dapat membeli reksa dana saham setiap bulan, saat mendapat jatah dari orang tua. Apabila kita targetkan asumsi keuntungan rata-rata sebesar 15% per tahun, maka jika Anda rajin dan disiplin berinvestasi selama 60 bulan (5 tahun), maka secara matematis saldo investasi Anda akan menjadi Rp 44 juta. Sudah lumayan bukan untuk memulai bisnis?


Jangan lupa, berinvestasi di reksa dana saham mengandung risiko. Salah satu risiko terbesar adalah naik dan turunnya nilai investasi dalam jangka pendek. Sehingga, investasi reksa dana saham jangan ditujukan untuk diambil kembali dalam waktu 5 tahun ke depan.


Live a Beautiful Life!


(hds/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!