Mulai 1 Maret, Kartu Kredit Terbitan AS Ini Bisa Dipakai di Kuba

Jakarta -Hubungan Amerika Serikat (AS) dengan Kuba dikenal kurang harmonis. Namun kini, kedua negara yang bertetangga tersebut sepertinya mulai melunak. Ini terlihat dari semakin banyaknya perusahaan Negeri Paman Sam yang beroperasi di Negeri Cerutu.

MasterCard, perusahaan penerbit kartu kredit asal AS, dalam waktu dekat akan memproses transaksi yang dilakukan di Kuba. MasterCard merupakan perusahaan penerbit kartu kredit besar pertama yang melakukan langkah ini.


Menurut siaran resmi, MasterCard akan memulai kebijakan ini pada 1 Maret 2015. Demikian dikutip dari kantor berita AFP, Sabtu (24/1/2015).


Turis asal AS di Kuba memang masih minim, tetapi pemerintah AS telah mempermudah proses perjalanan ke negara komunis tersebut. Pemerintah AS memperbolehkan jurnalis, mahasiswa, atlit, dan seniman untuk mengunjungi Kuba tanpa izin khusus.


Sampai saat ini, AS belum mencabut embargo ekonomi terhadap Kuba. Namun ada harapan pemerintahan Presiden Barack Obama mulai membuka diri terhadap hubungan yang lebih bersahabat.


Dalam pidatonya di depan Kongres AS baru-baru ini, Obama mengatakan akan terjadi perubahan kebijakan terhadap Kuba. Perubahan ini adalah memperluas persahabatan dengan rakyat Kuba.


(hds/hds)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com