Setoran APBN Turun Rp 41,3 T, DPR Rapat dengan Bos Pajak dan Bea Cukai

Jakarta - Komisi XI DPR hari ini melakukan rapat dengan pemerintah diwakili beberapa pejabat Kementerian Keuangan, di antaranya Dirjen Pajak dan Dirjen Bea Cukai untuk membahas turunnya target penerimaan negara tahun ini.

Pemerintah memang mengajukan penurunan penerimaan negara dalam Rancangan APBN Perubahan (RAPBN-P) 2013 menjadi Rp 1.488,3 triliun, turun Rp 41,3 triliun dari APBN 2013 Rp 1.529,7 triliun.


Berdasarkan pantauan detikFinance, dalam rapat itu, pemerintah diwakili Dirjen Pajak Fuad Rahmany, Dirjen Bea Cukai Agung Kuswandono, Plt Kepala Badang Kebijakan Fiskal Bambang Brodjonegoro, dan Dirjen Pengelolaan Utang Robert Pakpahan.


Rapat dimulai pukul 14.45 WIB atau terlambat 45 menit dari jadwal yang seharusnya. Pimpinan rapat adalah Wakil Ketua Komisi XI DPR Harry Azhar Azis.


"Daftar hadir itu ada 27 orang, artinya sudah mencukupi quorum dan fraksi juga tercukupi, dengan begitu rapat dibuka," kata Harry membuka rapat di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (30/5/2013)


Rapat dimulai dengan pemaparan oleh Plt Kepala BKF Bambang Brodjonegoro. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan dari Dirjen Pajak Fuad Rahmany.


(dnl/dnl)