Menutup perdagangan, Selasa (29/10/2013), IHSG terkoreksi 27,768 (0,60%) ke level 4.562,770. Sementara Indeks LQ45 terpangkas 6,731 poin (0,87%) ke level 766,088.
Indeks Dow Jones dan S&P 500 di bursa Wall Street kembali mencetak rekor tertingginya sepanjang masa. Pencetakan rekor ini dibantu ekonomi data yang mendorong The Federal Reserve mempertahankan program stimulusnya untuk beberapa bulan ke depan.
Pada penutupan perdagangan Selasa waktu setempat, Indeks Dow Jones menguat 111,42 poin (0,72%) ke level 15.680,35 sebuah rekor baru. Indeks Standard & Poor's 500 naik 9,84 poin (0,56%) ke level 1.771,95, juga rekor tertinggi.
Indeks S&P 500 juga kembali mencetak rekoer intraday tertinggi di level 1.772,09. Sementara Indeks Komposit Nasdaq melaju 12,21 poin (0,31%) ke level 3.952,34.
Hari ini IHSG diperkirakan bisa menguat berkat sentimen positif rekor baru di Wall Street. Pergerakan bursa-bursa di Asia juga sudah sejalan dengan pasar global.
Pergerakan bursa-bursa di Asia pagi hari ini:Next
(ang/ang)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!