Tiongkok Nyaris Balap AS Sebagai Ekonomi Terbesar Dunia

Paris -Negeri Tirai Bambu Tiongkok sudah mendekati Amerika Serikat (AS) sebagai negara dengan perekonomian terbesar di dunia. Data terbaru dari Bank Dunia mengatakan, para pemimpin dunia memperkirakan AS akan kehilangan posisinya dan dibalap Tiongkok mulai tahun ini.

"AS menjadi negara dengan perekonomian terbesar, namun diikuti ketat oleh Tiongkok," demikian pernyataan Bank Dunia seperti dilansir dari AFP, Jumat (2/5/2014).


Selain Tiongkok, India saat ini menjadi negara dengan perekonomian terbesar ketiga di dunia, menyalip Jepang.


Pararel dengan Bank Dunia, lembaga Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD) yang terdiri dari 34 negara maju dunia menyatakan, saat ini persentase perekonomian dunia masih dipegang AS dengan 17,1%, diikuti Tiongkok 14,9%, dan India 6,4%.


Sementara itu, untuk negara maju anggota OECD porsinya terhadap perekonomian dunia terus menurun, dari 60% di 2005 menjadi 50% di 2011.


"Negara emerging ekonomi seperti Tiongkok, Brasil, India, Indonesia, Rusia, dan Afrika Selatan naik persentasenya menjadi 30% di 2011 dari 20% di 2005 lalu," kata OECD.


Besaran Produk Domestik Bruto (PDB) AS di 2011 sebesar US$ 15.533 triliun, dua kali lipat dari Tiongkok yang sebesar US$ 7.321 triliun.


Namun dengan metode penghitungan baru, PDB Tiongkok ternyata mencapai US$ 13.495 triliun. Makin mendekati jumlah PDB AS.


Kondisi berbeda dilihat dari pendapatan per kapita. Untuk AS, pendapatan per kapitanya berada di posisi 12 dunia, sementara Tiongkok berada di peringkat 99 dunia. Nomor teratas negara dengan pendapatan per kapita tertinggi menurut Bank Dunia adalah Qatar, Macau, Luksemburg, Kuwait, dan Brunei. Ini karena dipengaruhi jumlah penduduk.


(dnl/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!