DKI Bangun 2 Tol Baru Rp 16 Triliun Mulai Tahun Depan

Jakarta - PT Jakarta Toll Development (JTD) akan mulai mengerjakan 2 proyek ruas tol baru tahun depan. Dua ruas tol baru ini merupakan bagian dari 6 ruas jalan tol baru yang akan dibangun.

Direktur Utama JTD Frans Sunito mengatakan, 2 ruas yang menjadi prioritas tersebut ialah Semanan-Sunter dan Sunter-Pulogebang. Kedua ruas tol ini diyakini bakal berkontribusi besar terhadap lalu lintas di daerah Pelabuhan Tanjung Priok.


"Saya rencanakan yang Semanan-Sunter 2014 awal sudah artinya kuartal kedua sudah mulai konstruksi dan selesai di tahun 2017," kata Frans selepas acara Dialog Jakarta Baru 2, Membangun Sistem Transportasi Jakarta Baru, di PDS HB Jassin, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Selasa (28/5/2013).


Frans menambahkan, total investasi untuk konstruksi keenam ruas jalan tol tersebut senilai Rp 42 triliun. Dari nilai tersebut, dibutuhkan sekitar Rp 16 triliun untuk membangun ruas tol Semanan- Sunter, dan Sunter-Pulogebang.


"Untuk ruas Semanan-Sunter dibutuhkan sekitar Rp 11 triliun untuk konstruksinya, dan Sunter-Pulogebang mencapai Rp 5 triliun," kata Frans.


Meski demikian, sampai saat ini JTD belum menentukan siapa kontraktor dari ruas tol yang seluruhnya ditargetkan akan rampung pada tahun 2020. Proses tender akan dilakukan menjelang proses konstruksi.


"Kontraktornya belum ada, nanti akan dibuka lelang konstruksinya," tutupnya.


(zul/dnl)