Sambut May Day Bursa Asia Semuanya Libur, Hanya Indonesia yang Buka

Jakarta - Menyambut Hari Buruh Internasional (May Day), hampir seluruh bursa-bursa di Asia diliburkan. Hal ini tidak berlaku di Indonesia yang bursa sahamnya tetap berdagang seperti biasa.

Seperti dikutip dari AFP, Rabu (1/5/2013), bursa saham China, Hong Kong, Filipina, Malaysia, Thailand, Taiwan, dan Singapura


Sebelumnya, bursa-bursa di Asia ini sudah bergerak dalam rentang yang tipis sejak awal pekan ini menyusul melambatnya data manufaktur China di April 2013. Perlambatan ini menimbulkan kekhawatiran akan lambannya pemulihan ekonomi dunia.


Setiap tahun, bertepatan dengan hari buruh, bursa-bursa di Asia ini memang selalu meliburkan diri. Masing-masing pemerintah memberi hari libur nasional 1 Mei kepada warganya untuk beristirahat dari pekerjaan.


Sayangnya, hal ini belum diterapkan di Indonesia. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) baru akan mencanangkan 1 Mei sebagai libur nasional mulai tahun 2014.


(ang/dnl)