Telkom Raup Laba Rp 4,9 Triliun Dalam Tiga Bulan

Jakarta - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) meraup laba bersih Rp 4,985 triliun. Laba tahun berjalan di triwulan I-2013, naik 9,34% dari periode sebelumnya sebesar Rp 4,559 triliun.

Naiknya laba perusahaan telekomunikasi pelat merah ini, didorong oleh meningkatnya pendapatan usaha menjadi sebesar Rp 19,547 triliun di tiga bulan pertama tahun ini dari Rp 17,796 di periode yang sama tahun 2012.


Dari laporan keuangan Triwulan I-2013, Telkom yang dikutip detikFinance, Selasa (30/4/2013), terjadi peningkatan yang tinggi dari penghasilan pendanaan emiten bursa berkode TLKM ini, yakni Rp 208 miliar di triwulan I-2013 atau meningkat sebesar 60% dari periode sebelumnya yang sebesar Rp 129 miliar.


Hal senada terjadi pada laba usaha, TLKM mencatat perolehan sebesar Rp 6,75 triliun atau naik dari periode sebelumnya yang sebesar Rp 6,22 triliun. Sementara pada kewajiban jangka pendek, TLKM harus membayar Rp 24,159 triliun atau meningkat dari periode sebelumnya yang sebesar Rp 24,107 triliun.


Sementara untuk kewajiban jangka panjang, TLKM haru membayar sebesar Rp 19,978 triliun atau turun dari periode sebelumnya yang senilai Rp 20,284 triliun. Induk usaha Telkomsel ini juga mencatat kenaikan jumlah aset, yakni tumbuh menjadi Rp 71,967 triliun dari periode sebelumnya yang hanya sebesar Rp 66,978 triliun.


(feb/ang)