RI Impor Batik Dari China Hingga Italia Selama 2013


http://us.images.detik.com/content/2014/01/17/4/batik4.jpg

Jakarta - Batik merupakan salah satu produk asli dari kebudayaan Indonesia. Tekstil ini pun menjadi pakaian resmi untuk masyarakat hingga saat ini.

Akan tetapi, ternyata negara lain juga tak ketinggalan dalam memproduksi batik. Bahkan batik tersebut diimpor dalam jumlah besar ke dalam negeri.


Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) yang dikutip detikFinance, Jumat (17/1/2014), dilaporkan impor batik selama tahun 2013 (Januari-November) mencapai 278 ton atau senilai US$ 5,1 juta.


Asal batik juga cukup beragam. Mulai dari negara-negara kawasan Asia seperti China, Hong Kong dan India hingga negara di kawasan Eropa seperti Italia.