Bos Panasonic Rambah Bisnis Olahan Beras di Mojokerto

Jakarta -Pengusaha nasional yang juga Presiden Komisaris PT Panasonic Gobel Indonesia Rachmat Gobel akan membangun pabrik olahan beras di Mojokerto, Jawa Timur. Rencana bisnis ini memang jauh dari bisnis inti Rachmat Gobel yang lebih banyak di elektronika, komunikasi, batu bara hingga logistik.

"Kedatangan Pak Rachmat sore ini untuk bertemu Menteri Pertanian Suswono. Beliau ingin mengundang Pak Menteri pada 7 September nanti ke Mojokerto untuk meninjau lokasi yang akan dibangun pabrik industri olahan beras di Mojokerto," ungkap Direktur Pengembangan Usaha dan Investasi Kementerian Pertanian Jamil Musanif ditemui di Kantor Kementerian Pertanian, Selasa (2/9/2014).


Jamil mengatakan, industri olahan beras di Mojekerto yang akan dibangun tersebut, mengolah produk turunan beras seperti tepung beras dan lainnya.


"Dipilihnya Mojokerto, karena di sana merupakan salah satu sentra produksi beras, jadi beliau memastikan agar pasokan bahan baku terjamin," katanya.


Namun, Jamil tidak merinci berapa nilai investasi yang akan dikeluarkan untuk membangun industri hilir beras ini. "Tapi pabriknya mau dibangun tahun ini," tutupnya.


Rachmat Gobel, hari ini Selasa (2/9/2014) datang ke Kantor Kementerian Pertanian untuk bertemu dengan Menteri Pertanian Suswono. "Nanti aja ngomongnya, kita cari waktu yang enak, saya buru-buru karena ada acara lagi," tutup Rachmat.


(rrd/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!