Alex Noerdin Janji Gratiskan Biaya Pendidikan Hingga Kuliah

Jakarta -Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin berjanji untuk memberikan sekolah gratis dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga lulus perguruan tinggi (kuliah). Hal ini untuk mendorong tingkat pendidikan bagi warga Sumsel.

Hal ini sejalan dengan program pemerintahannya agar masyarakat Sumatera Selatan memiliki tingkat pendidikan yang tinggi.


"Kalau Awang Faroek (gubernur Kalimantan Timur) beri beasiswa, kami kasih sekolah dan berobat gratis. Selama ini kita sekolah SD, SMP, SMA gratis. Insya Allah tahun depan sekolah gratis sampai kuliah secara bertahap," kata Alex dalam sambutannya di Acara Refleksi Tiga Tahun Kemajuan MP3EI di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (5/9/2014).


Selain memberikan sekolah gratis, Alex menyebutkan, pihaknya memberikan pengobatan gratis kepada seluruh warganya. Hal ini sudah dilakukan dari tahun 2008.


"Kita juga berikan pengobatan gratis kepada seluruh warga kami. Itu sudah dari tahun 2008 sehingga 8,4 juta jiwa masyarakat kami terlindungi dengan program ini," katanya.


(drk/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!