CT: Menteri ESDM Pengganti Jero Wacik Bersifat Ad Interim

Jakarta -Pasca ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jero Wacik mundur dari jabatannya sebagai Menteri ESDM. Dalam sisa waktu sekitar sebulan sebelum pemerintahan berakhir, siapa pengganti Jero?

Menko Perekonomian Chairul Tanjung mengatakan, kewenangan ada di tangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Namun yang pasti pengganti Jero adalah menteri yang sifatnya sementara atau ad interim.


Pria yang akrab disapa CT ini mengatakan, dirinya siap bila ditunjuk presiden untuk menjadi Menteri ESDM ad interim.


"Ya harus siap, itu kan di kewenangannya Pak Presiden. Saya terima tugas saja. Tapi saya tidak mau berandai-andai tunggu keputusan Pak Presiden saja, mungkin (diumumkan Senin atau Selasa minggu depan," kata CT di kantornya, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (5/9/2014).


CT bercerita, dalam sidang kabinet siang tadi, Presiden SBY menyatakan telah menerima surat pengunduran diri Jero Wacik. SBY akan menerbitkan keputusan presiden (Keppres) pemberhentian Jero.


"Penggantinya itu bersifat ad interim. Kalau dilantik menteri baru kan masa jabatannya hanya 1 bulan 1 minggu. Belum sempet dibayar gajinya juga sudah lengser," jelas CT.


Lalu bagaimana dengan menteri yang akan mundur karena menjadi Anggota DPR baru? CT mengatakan, untuk menteri yang mundur, penggantinya akan diumumkan mendekati 1 Oktober 2014 nanti. Untuk pekan depan, baru pengganti Jero yang akan diumumkan oleh SBY.


"Jadi nanti ada 2 Keppres, 1 terkait Pak Jero, dua terkait yang mundur terkait yang pilihan mereka untuk dilantik jadi DPR," kata CT.


CT mengatakan, Menteri ESDM ad interim ini bisa mengambil kebijakan strategis, termasuk soal kenaikan harga elpiji 12 kg yang akan dirapatkan Senin depan.


(dnl/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!