Terbesar di Dunia, IPO Perusahaan MRT Thailand Raup Rp 19 Triliun

Bangkok - Perusahaan operator transportasi mass rapid transit (MRT) di Thailand yatu BTS Rail Mass Transit Growth Infrastructure Fund mendapatkan dana US$ 2,1 miliar atau Rp 19 triliun dari aksi go public lewat mekanisme initial public offering (IPO).

IPO ini bakal menjadi salah satu IPO terbesar di dunia tahun ini.


BTS Rail Mass merupakan anak usaha dari BTS Group Holdings PCL. BTS akan menggunakan dana hasil IPO untuk memperluas jaringan MRT atau skytrain di Thailand guna mendukung pertumbuhan ekonomi yang terjadi.


Sistem skytrain di Thailand telah beroperasi sejak 1999, sekarang telah ada dua jalur skytrain atau MRT melayang di Bangkok sepanjang 30 km dengan 32 stasiun yang melewati kawasan komersial, bisnis, dan wisata.


Perusahaan ini mengatakan, sebanyak 5,8 miliar lembar saham dijual dengan harga 10,8 baht per lembar, ini berkat tingginya minat investor. Jumlah total saham yang akan dijual mencapai 62,5 miliar baht atau US$ 2,13 miliar. Ini mendekati nilai IPO dari divisi obat kesehatan hewan milik Pfizer yaitu Zoetis yang mencapai US$ 2,24 miliar.


"Kami berencana menginvestasikan uangnya untuk memperluas jalur di masa depan," ujar juru bicara BTS dikutip dari AFP, Sabtu (6/4/2013). Rencananya, saham BTS Group akan dicatatkan perdana di bursa Bangkok pada 19 April 2013.


Kabinet pemerintahan Thailand memang tengah gencar mengembangkan transportasi termasuk kereta cepat. Nilai investasi yang akan digelontorkan mencapai US$ 68 miliar.


(dnl/dnl)