Mendag Lutfi Sebut Cokelat Dodol Garut Disukai Pasar Eropa

Bandung -Saat berkeliling Pasar Kosambi, Kota Bandung, Jawa Barat, Mendag Muhammad Lutfi menyempatkan ke toko Cokelat Dodol (Chocodot). Selain penyuka makanan dodol, Lutfi punya alasan membeli makanan khas Garut Jawa Barat ini.

"Saya senang makan dodol, saya tahu barang ini sampai diekspor ke Eropa, disukai di sana," katanya di Pasar Kosambi, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Kamis (10/7/2014).


Dalam kesempatan itu, Lutfi tak hanya bertanya-tanya soal produk Chocodot. Ia juga membeli beberapa produk Chocodot.


"Saya senang dodol, ini baru pertama kali beli cokelat dodol," katanya.


Saat transaksi pembelian Chocodot, Lutfi sempat ditawarkan gratis oleh seorang pejabat dinas Jawa Barat. Namun Lutfi menolak tawaran itu, seorang pejabat kemendag langsung mengeluarkan uang Rp 100.000.


"Ini uang saya," kata Lutfi.


Ia juga mengatakan produk Chocodot merupakan produk yang dibuat oleh industri. Sehingga produk bahan bakunya pun harus menggunakan gula khusus untuk industri yaitu rafinasi.


"Gulanya harus gula industri yang premium, dan nggak boleh pakai gula rumah tangga (GKP)," katanya.


(hen/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!