Kiwoom Securities: Minat Beli Asing Berlanjut

Jakarta -Masih mixednya pasar dunia dapat mempengaruhi arah perdagangan. IHSG bergerak relatif menguat diikuti oleh berlanjutnya minat beli asing namun ditutup kembali di dekat level tertinggi serta diagonal resistancenya yang berpotensi menghambat penguatan lanjutan. Oleh karena itu, kami memperkirakan IHSG akan bergerak di kisaran positif hari ini.

IPO – PT Karisma Aksara Mediatama


PT Karisma Aksara Mediatama, perusahaan yang bergerak di bidang percetakan, penjilidan, penerbitan dan perdagangan dan memiliki total 58 gerai toko buku di Indonesia berencana IPO dengan menjual 535.82 juta lembar saham (30% saham). Perseroan akan menggunakan dana hasil IPO ini untuk ekspansi dan membayar utang. Perseroan telah mengalokasikan 63.9% dana IPO untuk penyertaan modal ke empat entitas anak, sementara 21% dana IPO untuk membayar sebagian pinjaman ke PT Bank Negara Indonesia (BBNI). Sisanya 8% akan digunakan sebagai modal kerja dan 7.1% untuk belanja modal. Masa penawaran awal berlangsung pada 5-18 September 2014 dengan perkiraan mendapat pernyataan efektif pada 26 September. Masa penawaran umum berlangsung pada 30 September-3 Oktober dan listing pada 8 Oktober 2014. BCA Sekuritas dan Maybank Kim Eng Securities bertindak sebagai penjamin emisi.


ADRO – Anak usaha digugat kontraktor


Anak usaha PT Adaro Energy (ADRO), PT Makmur Sejahtera Wisesa, perusahaan yang bergerak di bidang pembangkit listrik sedang menghadapi sengketa hukum di Pusat Arbitrase Internasional Singapura (SIAC) oleh PT Punj Lloyd Indonesia dan Punj Llyod Pte Ltd yang merupakan kontraktor dalam menggarap proyek pembangkit listrik mulut tambang berkapasitas 2x30 megawaat di Tanjung, Kalimantan Selatan. Permohonan Arbitrase dari dua kontraktor diajukan adanya sengketa kontrak penyediaan peralatan, kontrak jasa konstruksi an guarantee and corditation agreement.Next


(ang/ang)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!