Remajakan Kilang Rp 240 T, Pertamina Sewa Perusahaan Asing

Jakarta -PT Pertamina (Persero) menganggarkan US$ 20 miliar atau sekitar Rp 240 triliun untuk peremajaan dan peningkatan kapasitas 5 kilang minyaknya. Ada 4 perusahaan asing yang menang tender proyek ini.

Senior Vice President Business Development Pertamina, Iriawan Yulianto mengatakan, setelah melalui tender terbuka, telah ditentukan pemenang proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) untuk peremajaan kilang minyak tersebut.


"Ada 4 perusahaan yang memenangkan tender upgrading kilang minyak Dumai, Kilang Plaju, Kilang Balikpapan, Kilang Balongan, dan Kilang Cilacap," ungkap Iriawan dalam 'Pertamina Energy Outlook 2015', di Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta, Rabu (3/12/2014).


Iriawan mengatakan, 4 perusahaan asing yang menang tender proyek itu adalah Sinopec dari Tiongkok, JX Nippon Oil & Energy, PTT Thailand, dan Saudi Aramco.


"Kita akan MoU dengan 4 perusahaan ini pada 10 Desember nanti," katanya.


Ia menambahkan, Sinopec akan melakukan peremajaan kilang Plaju, Saudi Aramco untuk Kilang Cilacap dan Kilang Dumai.


"Untuk Kilang Balikpapan dikerjakan JX Nippon dan Kilang Balongan akan dikerjakan PTT Thailand," katanya.


"Seluruh Balongan, Cilacap dan Balikpapan akan selesai pada 2020-2021, sedangkan Dumai dan Plaju selesai pada 2025," tutupnya.


(dnl/ang)