Pak Ci, sapaan akrab Ciputra, mengatakan dengan tegas, sejak lama dia menginginkan subsidi BBM dihilangkan. Dia menilai subsidi BBM tidak tepat sasaran.
"Karena BBM murah, akhirnya mobil pakai yang subsidi. Pokoknya murah dulu, kualitas nanti," kata Pak Ci ditemui di sela groundbreaking RSPI Bintaro Jaya, di Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (8/10/2014).
Kenaikan harga, lanjut Pak Ci, seharusnya langsung menuju harga pasar atau keekonomian. Artinya, subsidi BBM dicabut seluruhnya dan dialihkan untuk program-program yang bisa menciptakan lapangan kerja dan memberi kompensasi untuk rakyat miskin.
"Saya harap tidak ada lagi subsidi. (Subsidi) bikin manja dan bikin pengeluaran yang tidak berguna," tegasnya.
(zul/hds)
Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!