Harga Beras Kembali 'Jinak', Paling Murah Dijual Rp 7.500/Kg

Jakarta -Harga beberapa jenis beras sudah kembali ke level normal. Penurunan terjadi karena stok yang mulai melimpah.

Di Pasar Warakas, Jakarta Utara, harga beras jenis IR 64 sudah dijual Rp 7.500/kg. Harga ini lebih murah Rp 500/kg dari rata-rata harga normal pada umumnya.


"IR 64 atau beras medium, harganya terus turun, dari Rp 10.500/kg turun menjadi Rp 9.500/kg. Dan hari ini dijual lebih rendah dari harga normal Rp 7.500/kg. Biasanya harga normal beras IR 64 Rp 8.000/kg," ungkap pemilik toko beras Sumakmur kepada detikFinance, Selasa (24/03/2015).


Turunnya harga beras medium jenis IR 64, disebabkan karena stok yang melimpah. Beras jenis ini kini banyak dipasok dari Karawang, Cirebon, hingga Demak karena sudah masuk musim panen.


"Pasokan sudah stabil dan cukup banyak," imbuhnya.


Sementara itu, harga beberapa jenis beras juga ikut turun meski belum stabil. Seperti IR 42, turun dari Rp 12.000/kg menjadi Rp 11.000/kg. Sedangkan beras jenis Pandan Wangi juga turun, dari Rp 15.000/kg menjadi Rp 11.000/kg. Harga normal kedua jenis beras tersebut Rp 10.000/kg.


"Ini belum puncak musim panen, baru April jadi kemungkinan masih bisa turun lagi, sekarang pasokan memang sudah banyak dan mulai stabil. Saat harga beras mahal itu pasokan yang masuk ke saya 7 ton per minggu, sekarang sudah 11 ton per minggu," jelasnya.


(wij/dnl)

Redaksi: redaksi[at]detikfinance.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com