Ada Konvoi Massa Prabowo ke MK, Pengunjung Mal Ini Anjlok 50%

Jakarta -Ribuan massa pendukung Prabowo-Hatta sejak pagi tadi berbondong-bondong menuju ke Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) untuk memantau hasil sengketa pemilihan presiden. Beberapa pusat perbelanjaan di kawasan itu pun mengalami penurunan pengunjung.

Massa melakukan konvoi dan menyemut mulai di sekitaran Bundaran HI sampai ke Gedung MK. Jalan di kawasan tersebut pun ditutup oleh aparat.


Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Perbelanjaan Indonesia Handaka Santosa mengatakan, ada beberapa mal yang dilewati oleh massa yang berkonvoi, di antaranya adalah Sarinah, Grand Indonesia, Plaza Indonesia, juga Thamrin City. Semua mal tersebut beroperasi normal.


"Tentunya pusat belanja hari ini tetap beroperasi seperti bisasa 10 pagi sampai jam 10 malam," kata Handaka kepada detikFinance, Kamis (21/8/2014).


Handaka mengungkapkan, konvoi dan massa yang turun ke jalan ini membuat masayarakat khawatir, dan menurutnya akan berpengaruh terhadap penjualan.


"Itu ada pengaruhnya, akan terkena imbas penjualannya. Pengunjungnya drop sekali," katanya.


Di awal pusat perbelanjaan tersebut dibuka, kondisi masih normal, namun semakin menuju ke siang dan sore hari, pengunjung di mal berangsur sepi. Bahkan menurutnya. penurunan pengunjung di mal ini mencapai lebih dari 50%.Next


(zul/hds)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!