PLN Jamin Tak Ada Pemadaman Listrik Akibat Kabut Asap di Riau

Jakarta -PT PLN (Persero) memastikan tidak ada pemadaman listrik di provinsi Riau akibat kondisi kabut asap sempat parah. PLN beralasan karena ada penundaan pemeliharaan beberapa pembangkit listrik sehingga tak ada pemadaman.

"Nggak ada pemadaman listrik. Hari Sabtu mau ada pemeliharaan sebenarnya. Tapi karena melihat masyarakat yang terganggu oleh asap. Nanti kalau dilakukan pemeliharaan kasihan masyarakat. Keluar nggak bisa, di rumah juga lampu mati kan kasihan," ungkap Manajer Senior Komunikasi PT PLN Bambang Dwiyanto kepada detikFinance, Minggu (16/3/2014)


Menurutnya ini merupakan pertimbangan sosial dari perseroan terhadap kondisi masyarakat Riau. Sehingga pelayanan dari sisi kelistrikan harus tetap dipenuhi. "Jadi selama kabut asap ada, pemeliharaan pembangkit dan lainnya juga ditunda dulu. Ada pertimbangan sosial kan," sebutnya.


Bambang mengatakan petugas PLN memang mengalami kesulitan dalam beraktivitas. Ini sama halnya dengan yang terjadi pada masyarakat di sekitar. Apalagi persoalan kabut asap tersebut belum ada solusi penyelesaiannya.


"Kita juga belum ada meliburkan pegawai. Mudah-mudahan tidak lama ya asapnya. Supaya pelayanan juga tidak berhenti ke masyarakat. Pegawai beraktivitas semampunya untuk berikan pelayanan sekarang," terang Bambang


Sementara itu warga Pekanbaru Rio Sandy mengaku pemadaman listrik memang tidak terjadi dalam dua Minggu terakhir. Terutama saat kabut asap semakin parah. Meskipun banyak isu beredar akan ada pemadaman bergilir selama 10 jam.


"Kalau Februari memang lumayan sering padam, tapi sekarang nggak. Aman-aman aja. Isunya memang mati 10 jam, tapi nggak jadi," ujar Rio kepada detikFinance.


(mkl/hen)

Berita ini juga dapat dibaca melalui m.detik.com dan aplikasi detikcom untuk BlackBerry, Android, iOS & Windows Phone. Install sekarang!