Emas Batangan Produksi Pegadaian-Peruri Dijual Medio 2013

Jakarta - PT Pegadaian (Persero) menargetkan bisa meluncurkan produk emas buatan sendiri di semester kedua tahun ini. Pegadaian bekerjasama dengan Peruri untuk memproduksi emas ini.

"Sekarang masih dalam proses izin. Rencananya semester 2 nanti akan launching," kata Divisi Bisnis Gadai PT Pegadaian Yudi Sadono saat dihubungi detikFinance, di Jakarta, Selasa (14/5/2013).


Dia mengatakan, emas produksi Pegadaian ini nantinya akan dibanderol lebih murah dari emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Hal itu mempertimbangkan jika emas Antam memiliki sertifikat internasional.


"Nantinya emas Antam harganya lebih mahal karena kan dia punya sertifikat internasional, kalau emas produksi kita sama Peruri nanti kan nasional jadi harganya bisa lebih rendah, karatnya kita sama 99,99%," ujar dia.


Dia menambahkan, untuk tahap awal, pihaknya akan melihat kondisi dan minat pasar terlebih dahulu emas mana dan pecahan berapa yang paling diminati.


"Kita memperhatikan peluang pasar. Untuk pecahan tergantung permintaan konsumen, kalau bentuknya emas Antam dan produksi kita akan disamakan, bedanya soal sertifikat saja," kata Yudi.


Lebih lanjut dia mengatakan, hal ini dilakukan sebagai salah satu diversifikasi usaha yang dilakukan Pegadaian agar terus berkembang.


"Ini kan salah satu diversifikasi usaha. Pegadaian kan banyak lini bisnisnya kayak pembiayaan, gadain jual beli emas, nah ini untuk pengembangan bisnis," kata dia.


(ang/ang)